Prestasi yang diraih oleh Kabupaten Sekadau dalam hasil Ujian Nasional tingkat SLTA sangat membanggakan. Bukan hanya meraih peringkat tertinggi kelulusan se-Provinsi, berdasarkan data dari BNSP Disdik Kalbar, enam orang siswa berhasil meraih nilai sempurna alias 10 untuk mata pelajaran matematika. Keenam siswa tersebut berasal dari dua sekolah di Kota Sekadau, yaitu 4 orang berasal dari SMAN 01 Sekadau, dan 2 orang lagi berasal dari SMA Karya Sekadau.
“Ini merupakan prestasi yang membanggakan. Saya sendiri sempat kaget begitu melihat data dari BNSP. Ini sekaligus mematahkan mitos bahwa matematika matapelajarn yang tidak digemari para siswa siswi,” ungkap Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sekadau, Djemain Burhan, diruang kerjanya, Senin (23/5)
Djemain kemudian menyebutkan, keenam siswa tersebut masing-masing Heronimus Yakop, dan Herwanda Christy dari SMA Karya Sekadau, Gregorius Martinus Rino, Mery Jasek Dalina, Wahyu Patmos Losianus Aswan dan Nevi Rupina dari SMAN 01 Sekadau. Tidak hanya itu, untuk hasil UN SMAN 01 juga mengantongi nilai akumulatif peringkat tertinggi tingkat se-Provinsi Kalbar untuk mata pelajaran Matematika dan Bahasa Inggris.
Djemain mengatakan, keberhasilan Kabupaten Sekadau meraih kelulusan 100 persen pada UN 2011 untuk tingkat SMA, serta ditambah lagi prestasi lainnya, merupakan buah kerjasama antar semua pihak. Ia juga berterima kasih atas bimbingan orangtua dan guru-guru di seluruh sekolah di seantaro ‘Bumi Lawang Kuari’.
“Kalau kita bekerja sendiri tidak mungkin mampu meraih semua prestasi ini. Mudah-mudahan di tahun berikutnya prestasi ini dapat kembali dipertahankan dan ditingkatkan,” harapnya. (Bagus Kosminto/Borneo Tribune)
0 komentar:
Posting Komentar